TANGERANG - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mendorong anggota Polresta Tangerang Polda Banten untuk merespons cepat opini publik dan informasi yang disampaikan masyarakat.
Hal disampaikan Zain saat menutup Pelatihan Manajemen Media dalam rangka akselerasi peningkatan kinerja kehumasan menuju Polresta Tangerang yang Sehati di di Aula Parama Satwika, Gedung Presisi, Polresta Tangerang, Rabu (26/1/2022).
“Apabila ada kegiatan yang terekspos agar segera ditanggapi secara cepat dan tepat. Anggota harus cepat merespons untuk tidak terjadinya negatif opini masyarakat kepada citra Kepolisian, ” kata Zain.
Dikatakan Zain, Pelatihan Manajemen Media sangat penting seiring dengan perkembangan dan dinamika di masyarakat. Oleh karena itulah, lanjut Zain, fungsi humas saat ini berada pada prioritas utama dari Polri.
“Kegiatan pelatihan ini sebagai upaya kita semua menghadapi tantangan ke depan agar semakin baik, ” ucap Zain.
Zain juga menakankan, informasi sekeceil apa pun dari masyarakat agar dilaporkan kepada pimpinan. Hal itu agar pimpinan dapat segera menentukan langkah tindak lanjut dari informasi yang disampaikan.
“Dan tolong rekan - rekan selama 2 hari ini untuk menjadi bekal dan pembelajaran agar ke depan bisa diubah dan ada kemauan untuk berubah menjadi lebih baik, ” tandasnya.
Pada kegiatan itu, turut hadir Kasubid PID Polda Banten AKBP Arif Rahman, Wakapolresta Tangerang AKBP Leonard M Sinambela, dan pejabat utama Polresta Tangerang.
(HMS/Sopiyan)